Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2021

DEVIRAT ASAM KARBOKSILAT

Gambar
  Halo teman teman... Selamat datang di blog saya pada blog kali ini saya akan membahas tentang devirat asam karboksilat       Turunan senyawa karboksilat berbeda dengan keton dan aldehida yang memiliki gugus karbonil tetapi tidak terikat dengan atom elektronegatif. Keberadaan atom elektronegatif ini menyebabkan perubahan signifikan pada reaktivitas senyawa ini. Kelompok-kelompok senyawa yang termasuk turunan asam karboksilat adalah: ester, amida, asil halida, anhidrida asam, dan nitril. Semua turunan asam karboksilat mempunyai gugus fungsi asil (RCO) atau aroil (ArCO-) dan bila dihidrolisis menghasilkan asam karboksilat. Oleh karena adanya gugus karbonik menyebabkan turunan asam karboksilat bersifat polar, dan kepolaran ini yang berpengaruh terhadap sifat-sifat yang ada pada turunan asam karboksilat. Adapun turunan dari asam karboksilat yaitu anhidrida asam tidak dapat dibentuk langsung dari asam karboksilat induknya, namun harus dibuat dari derivat asam karboksilat yang lebih reaktif